HIPERTENSI



HIPERTENSI

Alternative Link..!! [Click Here]

HIPERTENSI

 


Tekanan darah tinggi atau hipertensi merupakan suatu kondisi di mana terjadi peningkatan tekanan darah dalam arteri atau pembuluh darah. Akibatnya, jantung harus bekerja lebih ekstra untuk dapat mengedarkan darah ke seluruh tubuh. Tekanan darah diukur dalam  dua pengukuran yakni sisto dan diastol. Tekanan darah sistol (100-140 mmHg) adalah saat jantung berkontraksi dan tekanan darah diastol (60-90 mmHg) adalah ketika jantung mengambil waktu jeda (istirahat). Sedangkan yang disebut dengan tekanan darah tinggi apabila tekanan sistol diastol 140/90 mmHg secara terus-menerus atau bahkan lebih dari itu. Hipertensi terbagi menjadi hipertensi primer dan hipertensi sekunder.

Gejala Hipertensi

Tekanan darah tinggi memang jarang memberikan gejala yang signifikan karena pemeriksaan tekanan darah menggunakan tensimeter adalah yang paling tepat untuk mengetahui adanya peningkatan tekanan darah. Sebab, tidak jarang gejalanya mirip dengan tekanan darah rendah. Namun begitu, beberapa gejala dibawah ini bisa menjadi indikasi bahwa Anda menderita tekanan darah tinggi, yakni:
  • Sakit kepala, terutama dibagian belakang kepala
  • Pusing
  • Vertigo
  • Telinga berdengung
  • Gangguaan penglihatan (pandangan menjadi sedikit kabur)
  • Pingsan
Penyebab Hipertensi
  • Hipertensi primer – Umumnya merupakan kasus tekanan darah tinggi yang paling banyak terjadi (90-95%). Penyebabnya: biasanya seiring dengan bertambahnya usia (penuaan), interaksi gen, dan faktor lingkungan termasuk makanan dan minuman.
  • Hipertensi sekunder – Penyebab dari hipertensi sekunder memang jarang diketahui namun dalam beberap kasus ditemukan bahwa obesitas, henti napas ketika sedang tidur, kehamilan, obat-obatan terlarang, sampai penyakit ginjal merupakan salah satu yang menyebabkan tekanan darah tinggi sekunder.
Tekanan darah tinggi yang tidak ditangani dengan benar dapat berangsur menyebabkan beberapa penyakit berbahaya seperti stroke, penyakit jantung, emboli paru, dan berbagai penyakit kardovaskuler lainnya.

Mengatasi Tekanan Darah Tinggi

Pola hidup yang salah merupakan salah satu penyebab terjadinya tekanan darah tinggi. Jarang berolahraga, konsumsi makanan yang tidak sehat, sampai stres dan kelelahan menjadi faktor penyebab tekanan darah menjadi tidak stabil. Untuk itu, cara paling utama untuk mengatasi tekanan darah tinggi ialah dengan memperhatikan kembali pola hidup. Terlebih di zaman yang serba modern ini, makanan dan minuman yang menjadi pemicu terjadinya tekanan darah tinggi sudah banyak beredar dan sering sekali dikonsumsi; termasuk makanan mengandung kolesterol atau lemak jahat yang menjadi salah satu pemicu masalah kardiovaskuler.
Mengatasi masalah penyakit tekanan darah tinggi dapat dilakukan dengan mengkonsumsi secara rutin obat-obatan yang telah diresepkan oleh dokter. Selain itu, Anda juga bisa membarenginya dengan konsumsi makanan dan minuman yang membantu dalam menurunkan tekanan darah  misalnya buah-buahan. Salah satu buah yang mampu mengatasi masalah tekanan darah tinggi ialah buah naga yang sudah tidak asing lagi. Selain rasanya yang enak, buah ini mengandung banyak nutrisi yang penting untuk menjaga kestabilan dan kelancaran tekanan darah Anda. Bisa juga dijadikan sebagai obat tradisional untuk mengatasi masalah tekanan darah tinggi.


Penting..!!! Sebelum Melakukan Proses Download, Sebaiknya Anti Virus apapun di Komputer sobat harap di nonaktifkan Terlebih dahulu ya. Agar Patch Full Versionnya Dapat di Unduh juga. Makasih ^_^


HIPERTENSI

Alternative Link..!! [Click Here]

0 Response to "HIPERTENSI"

Posting Komentar